Beberapa Daerah Alami Kekeringan, Polres Temanggung Gelar Bakti Sosial Pemberian Air Bersih dan Sembako
Wartatemanggung.com. Temanggung – Memasuki musim kemarau panjang di Kabupaten Temanggung terdapat beberapa Desa yang mengalami keekringan dan membutuhkan air bersih, menyikapi hal tersebut Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Temanggung, Polda Jateng menggelar bakti sosial berupa pemberian air bersih dan sembako
Kasat lantas Polres Temanggung AKP Tri Affandi mengatakan bahwa kali ini pihaknya memberikan bantuan air bersih sebanyak tiga tangki guna membantu masyarakat yang mengalami kekeringan tepatnya di Dusun Jinggan Desa Kalimanggis Kecamatan Kaloran.
“Bakti sosial ini kita berikan kepada masyarakat yang membutuhkan dan bertepatan juga dengan menyambut rangkaian Hari Lalulintas yang ke 69,“ Ujarnya Senin (9/9).
Lebih lanjut AKP Tri Affandi menjelaskan bahwa kekeringan yang terjadi dibeberapa daerah akhir-akhir ini menyebabkan sumber mata air mengering sehingga masyarakat kesulitan mendapatkan air bersih guna kepentingan kebutuhan sehari-hari seperti mencuci, memasak dan lain sebagainya.
“Semoga bantuan air bersih ini dapat meringankan beban masyarakat yang membutuhkan,“ Lanjutnya.
Pada kesempatan tersebut AKP Tri Affandi mengungkapkan selain pemberian air bersih di Dusun Jinggan Desa Kalimanggis Kaloran dalam menyambut HUT Satlantas ke-69 ini pihaknya juga memberikan sembako sebanyak 350 paket dengan sasaran pondok pesantren, tukang parkir, tukang becak, ojek, pengemudi angkot dan pemulung, Ia berharap dengan bantuan tersebut dapat membantu masyarakat dapam memenuhi kebutuhannya sehari-hari.
“Kami akan berusaha melakukan yang terbaik bagi masyarakat, semoga apa yang kami lakukan dicatat sebagai amal sholih,“ Pungkasnya.
(Humas Polres Temanggung).