Angka Covid19 Meningkat, Kapolres Temanggung Perketat Protokol Kesehatan

Angka Covid19 Meningkat, Kapolres Temanggung Perketat Protokol Kesehatan

  18 Jan 2021

wartatemanggung | Polres Temanggung – Perketat protokol kesehatan utamanya pada lingkungan Mako Polres Temanggung dan area pelayanan masyarakat harus betul-betul di perhatikan fasilitas kebersihan dan kesehatan.

Hal tersebut disampaikan Kapolres Temanggung, Polda Jateng AKBP Benny Setyowadi S.I.K., M.Si. pada saat apel jam pimpinan yang bertempat dihalaman Polres Temanggung dan diikuti oleh seluruh anggota Polres maupun perwakilan Polsek. Senin (18/1/21).

Mencermati perkembangan situasi saat ini dimana memasuki musim penghujan dan terjadinya bencana alam di beberapa daerah Kapolres mengingatkan kepada seluruh anggotanya agar selalu meningkatkan kesiapsiagaan baik itu peralatan maupun personil.

“Bencana bisa terjadi kapan dan dimana saja, maka dari itu mumpung masih ada kesempatan mari kita persiapkan sedini mungkin,” ujarnya.

Kapolres juga mendorong kepada anggotanya yang dinas difungsi manapun untuk selalu bekerja dengan baik karena institusi tetap akan menilai dan memberikan apresiasi kepada anggotanya yang berprestasi dalam hal apapun.

“Hari ini kita berikan kepada Aipda Tulus penghargaan atas prestasinya dalam mengerjakan pertanggungjawaban keuangan Polsek Ngadirejo sehingga selesai tepat waktu dan tertib administrasi,’ lanjutnya.

 Mengakhiri amanatnya orang nomor satu di Polres Temanggung tersebut memerintahkan kepada anggotanya sebagai upaya pencegahan penularan covid19 di lingkungan Polri maka perlu mengaktifkan dan meningkatkan kembali disiplin anggota dan tamu yang datang ke Polres Temanggung dengan sistem satu pintu serta pengecekan protokol kesehatan seperti cek suhu tubuh dan pengaktifan bilik sterilisasi.

“Kasus Covid19 masih tinggi maka dari itu perlu kesadaran bersama dalam mencegahnya salah satunya dengan displin dalam penerapan protokol kesehatan serta penerapan 3M,” pungkasnya.

Sehabis pelaksanaan apel dilanjutkan pemeriksaan kelengkapan perorangan meliputi masker, hand sanitazer, sarung tangan serta kelengkapan lainnya.